Ide Dekorasi Dinding Rumah Minimalis Yang Menarik

Dekorasi dinding rumah minimalis cocok untuk diterapkan bagi anda yang mulai merasa bosan dengan ruangan yang ada di rumah anda. Ide ini biasanya dipakai oleh desainer interior dalam melakukan dekorasi sebuah ruangan agar terlihat berbeda, dan lebih menarik.


Meskipun rumah minimalis modern yang anda miliki sudah didesain sedemikian rupa, namun terkadang ada saja hal yang ingin kita tambahkan. Apalagi jika sudah cukup lama tidak ada perubahan pada beberapa sisi rumah. Sebagai contoh yang paling terlihat adalah dinding. Untuk mengatasi rasa bosan tersebut, anda bisa mencoba melakukan dekorasi pada ruangan dengan tips yang akan kami bagikan.

Tips Dekorasi Dinding Rumah Minimalis

Perpaduan Foto dan Bingkai


Foto dan gambar kesukaan juga bisa digunakan sebagai bahan utama untuk memberikan sentuhan terhadap dinding rumah anda. Gunakan frame atau bingkau foto yang memiliki motif tertentu dan bisa disusun rapi dengan frame lainnya. Anda juga bisa menggunakan warna yang berbeda, selama masih menyatu dengan warna dinding yang dimiliki.

Full Foto

Untuk anda yang memiliki selera dekorasi cukup extreem, tips ini bisa anda coba. Koleksi foto yang anda miliki tentu mempunyai berbagai kombinasi warna dan suasana yang berbeda. Bagaimana jika foto tersebut digabung memenuhi satu dinding penuh? Belum pernah mencoba? Kalau anda takut foto-foto rusak, anda bisa mencoba untuk menggunakan potongan-potongan gambar yang ada di majalah. Belilah sebuah majalah bekas yang dalam kondisi bagus dengan berbagai ukuran. Kecil, sedang atau standar. Tak perlu dipotong per gambar, langsung potong per lembar dan tempelkan ke dinding. Hasilnya? coba dirumah ya.

Rak

Rak minimalis juga bisa digunakan sebagai penghias dinding rumah. Gunakan motif yang simple, dan memiliki kesinambungan warna dengan dinding, atau bisa juga berwarna kontras dari dinding, dan disamakan dengan furniture di sekitar ruangan. Kemudian anda bisa menaruh bingkau foto, vas bunga, atau pernah pernik kecil diatas rak tersebut untuk memunculkan kesan menarik.

Wallpaper




Wallpaper merupakan salah satu langkah praktis untuk melakukan dekorasi pada dinding. Pastikan memilih kualitas wallpaper dinding yang terbaik untuk dinding anda agar lebih tahan lama, serta serahkan pengerjaan pemasangan wallpaper pada ahlinya agar terlihat perfect.
Siap untuk dekorasi dinding rumah anda?